Bogor, 20 Oktober 2023 – PT BRIK Quality Services menggelar acara sosialisasi mengenai Kebijakan EU Deforestation Regulation (EUDR), serta Diskusi Permasalahan Audit Di Lapangan. Acara ini merupakan langkah strategis PT BRIK Quality Services dalam mengimplementasikan keputusan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) nomor SK.9895/MenLHK-PHL/BPPHH/HPL.3/12/2022 yang telah berjalan selama lebih dari enam bulan.

Dalam rangkaian acara ini, terdapat tiga topik utama yang diangkat, yakni:

  • Kebijakan EU Deforestation Regulation (EUDR)
  • Permasalahan Audit di Lapangan

Para peserta mendapatkan pemahaman mendalam tentang kebijakan yang telah dikeluarkan oleh Uni Eropa terkait dengan deforestasi (EUDR); Dalam sesi ini, para auditor berbagi pengalaman dan pandangan mengenai tantangan yang dihadapi saat melakukan audit di lapangan. Diskusi meliputi identifikasi risiko, metode pengumpulan data yang efektif, serta strategi penanganan kendala yang mungkin muncul selama proses audit.

Acara ini merupakan wujud komitmen kami untuk terus mengembangkan kompetensi para auditor dan personil non-auditor kami. Dengan pemahaman mendalam tentang EUDR dan kemampuan audit di lapangan yang baik, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik dengan SDM yang berkualitas.

Comments are disabled.